PACARITA, Sinjai, – Bupati Andi Seto mengajak seluruh jajaran Tim Penggerak PKK Kabupaten Sinjai untuk memberikan bimbingan, pembinaan dan fasilitasi yang berkelanjutan kepada kader-kader PKK termasuk kader dasawisma.
Hal ini disampaikan Bupati Sinjai, Andi Seto Gadhista Asapa, S.H, LLM saat menghadiri Acara Puncak Peringatan Hari Kesatuan Gerak PKK Ke-50 Tahun Tingkat Kabupaten Sinjai Tahun 2022 yang digelar di Gedung Pertemuan Kab. Sinjai, Jum’at (30/12)
“Kepada merekalah sesungguhnya terletak fungsi kinerja dan program-program PKK untuk mendukung program-program pemerintah, dengan fokus pada keberpihakan terhadap keluarga dan masyarakat,” Andi Seto Asapa.